GTZ MOBILE BLOG

misteri misteri indonesia yang belum terpecahkan

                                   
                                       MISTERI MISTERI DARI INDONESIA
          gtz mobile blog | misteri

     Indonesia adalah negara yang sangat kaya raya akan budaya dan sumber daya alamnya. Selain itu, Indonesia juga kaya akan misteri yang sampai sekarang belum bisa terpecahkan,
bahkan oleh para ilmuwan.Misalnya saja Candi Borobudur yang terletak di Magelang, Jawa Tengah, yang misteri arsitektur bangunannyamasih belum terpecahkan. Kemudian ada gunung mirip piramida di Garut yang diduga lebih tua dibandingkan dengan Piramia Giza di Mesir.Selain itu, masih banyak lagi misteri di Indonesia yang belum terpecahkan sampai sekarang oleh ilmu pengetahuan. Para ilmuwan dari berbagai negara pun terus berusaha menguak beberapa misteriyang ada di Indonesia ini.
Berikut misteri misteri di Indonesia yang masih belum terpecahkan sampai sekarang, seperti dirangkum blog'e cah puteran dari berbagai sumber

SUKU LINGON (suku bermata biru dari halmahera)


 -Tidak perlu dipertanyakan lagi bahwa Indonesia adalah negara yang memiliki beragam suku budaya sejak dulu. Namun, dari semua suku-suku di Indonesia, terdapat suku yang unik dan misterius berasal dari Halmahera, kenapa saya bilang unik? Karena suku tersebut memiliki ciri fisik yang jauh berbeda dengan orang Indonesia pada umumnya.

Suku yang dimaksud adalah Suku Lingon, suku ini adalah suku yang hidup terpencil di pedalaman hutan Halmahera Timur. Suku Lingon masih menjadi sebuah misteri lantaran keberadaannya masih menyisakan tanda tanya apakah masih ada atau sudah punah. Mungkin juga mereka sudah bisa berbaur dengan suku-suku lain yang ada disana.Secara fisik Suku Lingon bukan tergolong dari ras melanesia, mongoloid, weddoid, ataupun polinesia layaknya seperti penduduk wilayah Halmahera ataupun Asia Tenggara pada umumnya.Suku Lingon termasuk dalam ras kaukasoid yang memiliki ciri-ciri fisik seperti orang Eropa. Secara fisik Suku Lingon berkulit putih, posturnya yang tinggi, berambut pirang dan memiliki mata berwarna hijau ataupun biru. Tidak semua Suku Lingon berambut pirang sebagian lagi mempunyai rambut berwarna kehitaman.

ORANG BOENTOET(suku berekor dari kalimantan)

Orang Boentoet, Suku Berekor di KalimantanSebuah suku yang orang-orangnya memiliki ekor atau menurut legendanya disebut dengan nama Orang Boentoet yang berada di daerah Pasir, Kalimantan.

Cerita dan legenda keberadaan Orang Boentoet itu bermula dari percakapan yang dilakukan oleh Sultan AjiMuhammad Sulaiman dari Kutai dan kerabatnya bersama dengan Carl Alfred Bock, seorang penjelajah asal Kopenhagen, Denmark yang kemudian pindah ke Norwegia, di atas sebuah perahu yang melintasi perairan di Tenggarong pada hari Minggu, 20 Juli 1879, yang kemudian dibenarkan oleh seorang abdi kerajaan bernama Tjiropon.Walaupun tidak banyak orang yang percaya, namun orang-orang asli daerah Pasir menyebutkan bahwa orang Boentoet adalah sebutan khusus untuk para pengawal Sultan Pasir. Sayangnya, tidak ada bukti spesifik hanya sebatas lisan belaka bahwa memang di daerah Pasir pernah ada suku yang memiliki ekor bernama orang Boentoet.

MANUSIA HOBBIT DARI FLORES

pada tahun 2003 silam dunia digemparkan dengan penemuan 9 spesimen tulang yang diduga merupakan manusia jenis baru. Penemuan spesimen tersebut didapat dari Liang Bua, sebuah Gua Kapur yang terdapat di Flores. Yang membuat penemuan ini menarik adalah teridentifikasi bahwa tubuh dari penemuan itu sangat kecil dan tingginya hanya mencapai 1 meter saja.Jika teman pernah menonton film "The Lord of The Ring", mungkin terlihat menyerupai manusia Hobbit.

Atas penemuan misterius tersebut, para arkeolog dunia pun saling beradu argumen, ada yang mengatakan yang ditemukan tersebut adalah benar-benar manusia, dan adapula yang mengatakan jika penemuan tersebut adalah hewan kera pada zaman purba. Untuk pastinya, para arkeolog pun belum berani pasti menyebutkan tentang sosok manusia Hobbit dari Flores ini. Ada teori yang mengatakan jika Homo Floresiensis (sebutan untuk manusia Hobbit dari Flores) merupakan nenek moyang dari manusia modern atau Homo Sapiens. Mereka masuk Flores dan mengalami isolasi sampai tubuhnya mengerdil. Tapi pastinya tentang manusia Hobbit dari Flores ini masih menjadi misteri.

No comments:

Post a Comment